HANYA TAHU MASA DEPAN

Artikel

Buah Karya
RUCHMAN BASORI

Aku bukan generasimu
Tapi aku dipaksa untuk tahu
Aku bukan dididik sepertimu
Tapi aku tak boleh keliru
Aku bukan lahir dari tradisimu
Tapi aku tak boleh romantis selalu

Bukankah generasimu berkawan karib dengan twetter
Bukankah generasimu yang memaksa aku buat facebook
Bukankah generasimu yang memaksa aku pasang foto di instagram
Bukankah generasimu yang mengharuskanku tahu line
Bukankah generasimu yang menghendakiku beralih ke We Aa

Ribuan warung makan tutup digantikan go food
Asyiknya berjubel di pasar tergantikan toko2 online
Kebiasaanku ngojek harus kualihkan ke go jek
Tapi soal aku tak punya mobil ditawarkanlah go car, alhamdulillah

Kini masa pandemi kita semua di uji
Yang manual harus beralih ke virtual
Yang luring harus beralih ke daring
Belajar jarak dekat beralih ke belajar jarak jauh
Kabarnya sudah ditemukan untuk mereka ya goblok
Katanya aplikasi go blog

Aku dan teman-temanku mungkin generasi jadul
Bahkan ada yang menyebut generasi kolonial
Tapi aku masih belajar sejarah
Tapi aku masih diajarkan cara berterimakasih
Diajari menghargai yang berjuang dan berkorban

Masa lalu diabaikan
Dikatakan “aku hanya tahu masa depan”
Yang terdahulu dinafikan dihargai yang kemudian
Yang berjuang di balas dengan recehan
Yang tak keringetan dihadiahi milyaran

Apa ini buah dari pendidikan
Apa ini yang disebut masa depan
Apa ini yang disebut millenial?

Masa lalu jangan ditinggalkan
Karena akan hilang kenangan
Masa lalu jangan diabaikan
Marena akan hilang penghargaan
Masa lalu jangan diremehkan
Karena kita bisa belajar nilai-nilai kehidupan

Brebes, 25 Juli 2020
*Ruchman Basori*

Bagikan Tulisan

1 thought on “HANYA TAHU MASA DEPAN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *